Jelang Lebaran Codashop bagi-bagi THR untuk gamers
Jakarta (ANTARA) – Platform top up item game dan produk digital, Codashop, bagi-bagi THR lewat program promosi bagi para gamers di Indonesia.
Program #CodashopTHRan berlangsung selama bulan Ramadhan hingga 8 Mei 2022.
"Program #CodashopTHRan memberikan cashback hingga hingga 90 persen untuk top up game, sekaligus kesempatan bagi pelanggan untuk memenangi hadiah motor, smartphone, tablet, dan uang digital. Selain itu, para pelanggan masih bisa memperoleh berbagai bonus item codes dari game favorit mereka, juga promo besar Mobile Legends 515 di bulan April," kata Denise Hartono, Country Manager Codashop Indonesia dalam keterangannya pada Sabtu.
Baca juga: PUGB Mobile punya mode TDM baru "Royale Arena: Assault"
Baca juga: Setelah Jujutsu, PUBG Mobile sambut kolaborasi baru dengan Warframe
Codashop sejauh ini diklaim memegang peran sentral dalam ekosistem game daring di Indonesia, mengingat Indonesia merupakan salah satu negara di dalam jajaran 20 besar negara di dunia dengan pasar game terbesar.
Pada akhir 2021, nilai perdagangan dan penjualan game di Indonesia telah menyentuh angka 1,92 miliar dolar AS dan diprediksi akan mengalami kenaikan hingga 32.7 persen setiap tahunnya.
Codashop memberikan layanan bagi para gamer untuk melakukan top-up game dengan mudah dan kredit permainan akan ditambahkan secara instan.
Codashop menawarkan berbagai judul game yang populer, di antaranya Free Fire, Mobile Legends, Genshin Impact, Ragnarok, Valorant dan lainnya. Di sisi lain, layanan Codashop tidak sebatas untuk game semata namun juga memberikan fasilitas top-up untuk berbagai aplikasi streaming dan hiburan seperti Viu, iQIYi, Vidio, WeTV dan sebagainya.
Metode pembayaran di Codashop dilakukan dengan beragam pilihan pembayaran yang aman dan terpercaya seperti potong pulsa, e-wallet, bank transfer, dan pembayaran di minimarket terdekat.
Baca juga: Lokapala kenang sosok pahlawan lewat game Ksatriya Guning
Baca juga: MPL gelar Turnamen Hari Raya berhadiah Rp2 M
Baca juga: Turnamen "Jawara Nusantara" dorong perkembangan industri "game" lokal